Setuju gak, sih, kalau pelajaran anak sekolah jaman sekarang itu lebih sulit dari jaman kita dulu?
Saya ingat dulu belum bisa membaca dan menulis saat kelas 1 SD (Sekolah Dasar). Pertama masuk sekolah, kami hanya menggambar aneka pola dan bentuk garis untuk membiasakan jari dalam memegang alat tulis. Pelajaran Matematika pun masih seputar berhitung dan penjumlahan atau pengurangan sederhana. Jauh berbeda dengan Alif yang masuk kelas 1 SD sudah menerima banyak sekali mata pelajaran dengan materi yang sulit.
Semester pertama Alif di bangku kelas 1 SD dan harus sekolah daring, saya dan suami masih sanggup mendampingi. Begitu masuk semester ke 2, kami mulai kewalahan karena materinya makin sulit sedangkan sistem sekolah daring membuat guru tidak bisa hadir maksimal dalam mengajar materi pada murid. Gak heran banyak orang tua yang mulai menyerah dan mendesak pemerintah untuk kembali membuka sekolah seperti sedia kala.
Saya dan suami sendiri sepakat untuk tetap melanjutkan sekolah daring sampai keadaan kondusif atau minimal Alif sudah memperoleh vaksin. Oleh karena itu, saya mulai mencari tahu rekomendasi bimbingan belajar sebagai alternatif jika nanti kami kesulitan dalam mendampingi sekolah daring saat Alif sudah jelas 2 SD.
Kriteria saya dalam mencari bimbingan belajar untuk Alif, antara lain.
- Harus bisa dilakukan secara daring
- Bisa membuat Alif lebih mudah mengerti materi
- Alif cocok dengan sistem pengajarannya
- Tarif bimbingan terjangkau bagi kantong kami
- Learn, yaitu mempelajari dulu materi secara menyeluruh dalam bentuk video animasi, audio-visual, dan buku pelajaran (e-book). Untuk jenjang SD tersedia metode penjelasan materi yang menarik, nih, yakni Learning Objectives dan Concept Adventure.
- Practice, yaitu penguatan konsep melalui soal latihan yang bervariasi. Ragam latihan soal di Kelas Pintar terdiri dari HOTS (Higher Order Thinking Skills), tanya jawab, VBQ (Value Based Question), Play Hub, Get set go, dan work sheet.
- Test, yaitu evaluasi proses pembelajaran melalui soal tes yang bervariasi dengan pilihan metode antara lain, MCQ (Multiple Choice Question), test adaptive, serta essay.
- Koin Kelas Pintar dengan tarif mulai Rp 25 ribu per 5 koin. Koin ini nantinya dapat digunakan untuk mengajukan soal pertanyaan. Pembelian minimal 20 koin akan mendapatkan diskon sebesar 50%,
- Kelas Pintar Regular dengan tarif mukai dari Rp 79 ribu per mata pelajaran atau Rp 625 ribu untuk semua mata pelajaran dengan masa berlaku 1 dan 12 bulan,
- Paket Soal dengan tarif Rp 200 ribu per bulan untuk semua mata pelajaran. Paket ini menyediakan latihan soal terlengkap mencakup ulangan harian, ujian semester, hingga ujian nasional,
- Paket Extra Pintar, dengan tarif mulai dari Rp 990 ribu per 18 bulan mendapatkan akses Kelas Pintar Regular dan TANYA Plus, serta 50 koin Kelas Pintar setiap bulan selama 18 bulan.
Iya nih hrgnya murah mba. Dan unik juga pake koin gitu yaaa :).
BalasHapusMakin banyak skr aplikasi belajar online gini . Aku seneng, Krn banyak cara utk belajar dengan pilihan provider beragam. Jadi biasanya hrg akan saling bersaing :)