Jumat, 31 Maret 2023

Review Legging Olahraga di Bawah Rp 100 Ribu

Percaya gak kalau sampai saat ini saya hanya punya 3 legging untuk olahraga?

Emangnya cukup?

Untuk frekuensi olahraga yang cuma seminggu sekali sih cukup banget. Cuma masalahnya paling ya bosen outfitnya itu-itu mulu. Gak apa-apa, niatnya kan emang olahraga bukan adu outfit (Caelah, pereeus).

Tiga legging olahraga tersebut saya beli di toko yang berbeda dengan kualitas yang berbeda juga. Kesamaan ketiganya adalah memiliki harga di bawah Rp 100 ribu dan ukurannya masuk untuk yang bertubuh besar serta perut buncit seperti saya.

Meski masuk ke body big size, tapi gak semuanya nyaman dipakai untuk olahraga. Berikut review legging olahraga di bawah Rp 100 ribu yang saya punya.


Butter Legging

Ini adalah legging olahraga pertama yang saya punya. Rekomendasi dari seorang Tiktoters yang sering menggunggah konten tentang gym.

Bahannya terbuat dari 84% Poly Microfiber dan 16% Spandek. Saya gak begitu mengerti tentang bahan kain, tapi menurut saya bahan legging ini agak mirip dengan pashmina kaos cotton rayon yang stretchy, adem, dan tebal.

Selain bahannya yang nyaman dan adem, saya juga suka dengan karet bagian pinggangnya yang elastis dan lembut sehinga gak membuat perut saya sakit.

Tersedia ukuran S hingga XXXL, kayaknya berat 90-100 kg lebih pun masih bisa pakai. Saya sendiri menggunakan size XL yang ternyata masih agak kebesaran jadi legging kurang ketat. Mungkin lain kali saya akan membeli size L.

Legging ini saya beli dengan harga Rp 75 ribu di Closet_esther2 (Shopee). Sepertinya toko ini menjual barang-barang branded sisa eksport macam factory outlet gitu dan kemungkinan Butter Legging adalah salah satu merek kebutuhan olahraga seperti Alo Yoga. Teman-teman, apa ada yang pernah dengar merek Butter Legging?


Reytorrm


Ceritanya saya udah mulai rutin olahraga 3 kali seminggu karena selain Pound, juga sempat mencoba senam aerobik. Otomatis kebutuhan akan baju olahraga bertambah, donk. Akhirnya saya memutuskan membeli legging lagi di toko yang produknya seliweran terus di beranda Shopee.

Harganya lebih murah dari Butter Legging, cuma Rp 54 ribu. Bahannya terbuat dari 80% Poliester dan 20% Spandeks, wah sepertinya mirip dengan butter legging. Ditambah review pembelinya juga bagus-bagus, okelah langsung checkout.

Begitu sampai ternyata bahannya berbeda. Kalau Butter Legging punya tekstur velvet yang lembut dan adem, legging ini mirip kain jersey yang licin tapi dengan kualitas yang bagus dan tebal.

Sempat kecewa karena saya kurang suka tipe bahan jersey yang licin dan mengkilat. Ternyata setelah dipakai, legging ini cukup nyaman dan gak berasa seperti kain jersey. Itulah mengapa ada istilah don't judge the book by its cover. Cobain dulu, baru komentar, heuheu.

Meskipun gak seelastis Butter Legging tapi justru membuat kaki berasa lebih padat seperti pakai korset tapi di kaki :D

Untuk olahraga 1 sampai 2 jam, legging ini udah oke banget. Lumayan untuk ganti-ganti. Kalau dipakai lebih lama mulai terasa agak pengap kayak gak ada sirkulasi udara dan perut jadi begah.

Saya membeli legging ini di toko Reytorrm (Shopee) dengan size XXL yang merupakan size terbesar dan hanya muat hingga berat badan 75 kg. Selain itu untuk tinggi saya yang 165 cm, legging ini kurang panjang, cuma sampai di atas mata kaki.


Legging Rok

Saya masih belum percaya diri kalau pakai baju olahraga yang memperlihatkan area bokong dan paha dengan jelas, oleh karena itu saya mulai membeli legging rok supaya bisa juga olahraga menggunakan kaos-kaos yang panjangnya cuma sepinggang.

Di antara 3 legging yang saya punya, rok legging ini yang bahannya paling jelek. Bahannya dari jersey yang tipis dan licin, selain itu jahitannya juga kurang rapi. Meski begitu, pas dipakai malah bagus banget di saya. Bikin kelihatan lebih langsing. Saat dipakai olahraga juga terasa nyaman dan ringan, cuma memang kalau olahraga yang lama di atas 2 jam, sekitar perut mulai berasa linu dan gak nyaman.

Untuk tinggi 165 cm, panjang roknya pas banget. Gak kependekan, gak kepanjangan juga. Harga legging rok ini cuma Rp 59 ribu, beli di Hitjab (Shopee). Saya memakai size standar yang muat sampai 70 kg. Di atasnya masih ada size Jumbo.


Belakangan, isi keranjang belanjaan saya udah bukan lagi baju untuk pergi melainkan outfit untuk olahraga. Masih ada beberapa wishlist perlengkapan olahraga yang ingin saya beli, tapi ada juga yang masih ragu mana yang cocok untuk saya, salah satunya adalah atasan untuk olahraga.

Biasanya saya pakai kaos cotton combed aja untuk atasan karena bahannya adem tapi pengen juga punya atasan yang emang khusus untuk olahraga. Teman-teman ada yang punya rekomendasi bahan atau merek atasan olahraga yang hijab friendly? Share yaa!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hai, terimakasih sudah berkunjung. Komentar saya moderasi ya, capek cyiin ngehapusin komentar spam :D

Kalau ada pertanyaan, silahkan kirim email ke MeriskaPW@gmail.com atau Direct Message ke instagram @MeriskaPW, sekalian follow juga boleh :p